Tuesday 23 October 2012

contoh soal prinsip,tindakan ekonomi

1. Pernyataan ini sesuai dengan prinsip ekonomi, kecuali ...
A. dengan korban sekecil-kecilnya, diperoleh hasil sebesar-besarnya.
B. dengan korban tertentu, diperoleh hasil sebesarnya.
C. untuk hasil tertentu, diupayakan korban sekecil-kecilnya.
D. dengan korban tertentu, dicapai kepuasan maksimal.
2. Dengan berprinsip-ekonomi, kegiatan manusia akan menjadi ...
A. efisien.
B. efektif.
C. ekonomis.
D. produktif.
3. Pernyataan yang bukan merupakan contoh penerapan prinsip ekonomi
bagi konsumen diantaranya adalah …..
A. mencari informasi adanya promosi yang benar
B. menyusun skala prioritas kebutuhan
C. mengetahui jumlah barang serupa yang beredar
D. membandingkan harga barang di beberapa tempat
4. Menekan biaya bahan dan tenaga kerja merupakan penerapan prinsip
ekonomi bagi .....
A. Produsen
B. Konsumen
C. Distributor
D. Pedagang
5. Pak Hadi bekerja dengan keras sehingga menjadi orang yang
terpandang dan disegani banyak orang di kampungnya. Motif yang
dimiliki Pak Hadi adalah ....
A. keuntungan
B. kekuasaan
C. penghargaan
D. kedudukan
6. Pengelola rumah jompo melayani dengan penuh kasih setiap manula
yang ada. Motif yang dimilikinya adalah ....
A. pendidikan
B. kedamaian
C. kedudukan
D. penghargaan
7. Memilih lokasi yang strategis merupakan contoh penerapan .....
A. tindakan ekonomi
B. motif ekonomi
C. prinsip ekonomi
D. konsep ekonomi
8. Tindakan ekonomi yang didasari prinsip ekonomi akan menghasilkan
...
A. pemborosan
B. efisiensi
C. efektifitas
D. ekonomis
9. Dari berbagai kegiatan dibawah ini yang termasuk penerapan prinsip
ekonomi adalah ,....
A. menawar
B. tidak berbelanja
C. memasak
D. berolahraga
10. Pak Burhan berusaha membuka ”bengkel sepeda motor” di rumahnya
Kegiatan Pak Burhan tersebut didorong oleh keinginannya untuk
menambah penghasilan/pendapatan keluarganya. Di samping itu, ia
juga ingin mendidik anaknya agar mampu mengelola usaha secara
mandiri. Pak Burhan juga ingin membantu menciptakan lapangan
kerja bagi warga masyarakat di sekitarnya; serta ingin memakmurkan
keluarga dan familinya. Motif apa saja yang dimiliki Pak Burhan?
A. ekonomi, penghargaan, kekuasaan
B. ekonomi, sosial, kedamaian
C. sosial, kedamaian, pendidikan
D. ekonomi, sosial, pendidikan

2 comments: